Rabu, 8 Maret 2017
Kantor Pusat PP Muhammadiyah
Menteng - Jakarta Pusat
Euro Management Indonesia bekerjasama dengan Persyarikatan Muhammadiyah dalam rangka mencerdaskan anak bangsa dengan mengirimkan para pelajar berprestasi untuk melanjutkan studi di negara maju dunia dan memberikan pelatihan pengembangan bahasa asing kepada anggota PP Muhammadiyah.
Penandatanganan kontrak kerjasama antara Euro Management Indonesia dengan Persyarikatan Muhammadiyah di Kantor Pusat PP Muhammadiyah dihadiri dan ditanda tangani langsung oleh Presiden Direktur & CEO Euro Management Indonesia, Bimo Sasongko, BSAE, MSEIE, MBA dan Sekretatis umum PP Muhammadiyah, Dr. H. Abdul Mu'ti, M.Ed.
Euro Management Indonesia akan memberikan pelatihan bahasa asing kepada anggota organisasi PP Muhammadiyah. Bahasa asing yang akan diberikan antara lain bahasa Jerman, Prancis, dan Inggris, dengan begitu visi dan misi Euro Management Indonesia bersama Yayasan Pendidikan Eropa Indoensia dalam menggalakan program GERAKAN INDONESIA 2030 : SEJUTA INDONESIA DI JANTUNG DUNIA semakin didukung oleh masyarakat Indonesia. Sehingga visi dan misi untuk membangun Sumber Daya Manusia Indonesia yang mempunyai daya saing tinggi, tangguh secara Internasional untuk menghadapi persaingan di era globalisasi seta membangun karakter pemimpin Indonesia masa depan yang tanggung, mandiri dan profesional akan segera tercapai.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar