Meskipun Tidak Berbahasa Inggris, Jerman Tetap Menjadi Tujuan Favorit Untuk Melanjutkan Studi Oleh Mahasiswa Asing

Oleh : Erlan Afridho, S. IP
(Digital Marketing Euro Management Indonesia)

Jerman merupakan salah satu negara tujuan studi dengan bahasa pengantar bukan berbahasa Inggris. Namun tetap menjadi negara favorit tujuan studi mahasiswa asing di dunia. Jumlah mahasiswa asing yang melanjutkan pendidikan tinggi di universitas Jerman naik dua kali lipat ini bisa dilihat dari perbedaan jumlah mahasiswa asing pada tahun 1966. Mahasiswa asing meningkat sebesar 18 persen sejak tahun 2011, kenaikan jumlah mahasiswa asing mencapai hampir 20 persen dalam kurun waktu yang sama. Tiongkok mendominasi jumlah mahasiswa asing yang berada di Jerman, disusul Rusia dan India.

Jumlah mahasiswa yang terdaftar di perguruan tinggi tahun 2014 mencapai 2,7 juta, di antaranya 301.350 pemegang paspor bukan Jerman: terdapat 218.848 mahasiswa lulusan sekolah lanjutan atas di luar negeri dan 82.502 warga negara asing yang memiliki ijazah Abitur dari Jerman.


Euro Managament Indonesia selaku Konsultan Pendidikan Internasional terbesar di Indonesia turut berkontribusi dalam pengiriman pelajar Indonesia untuk melanjutkan studi di negara Jerman. Sejak tahun 2003 Euro Managament Indonesia lebih dari 2000 mencetak kader bangsa. 

Program studi yang bersifat internasional sudah mulai di tingkatkan Negara Jerman. Termasuk untuk mahasiswa asing yang ingin mengajukan diri sebagai calon dokter internasional akan mulai tertarik dengan fasilitas persiapan promosi yang banyak ditawarkan. Bebas dari uang kuliah keuntungan lebih untuk mahasiswa asing yang ingin melanjutkan studi di Jerman namun dengan gelar Internasional (Bachelor). 

Dunia perguruan tinggi di Jerman sangat beragam: terdapat universitas ternama di kota metropolitan seperti Berlin atau München, tetapi Aachen, Heidelberg atau Karlsruhe juga memiliki perguruan tinggi terkemuka. Inti dunia akademis terbentuk oleh universitas ukuran sedang yang kuat di bidang riset serta perguruan tinggi yang relatif kecil tetapi yang sangat menonjol.

Dalam pemeringkatan Top 200 internasional oleh Shanghai Ranking, QS World University Rankings atau Times Higher Education World University Rankings, selalu tercatat sepuluh sampai dua belas universitas Jerman. Peringkat sangat baik diberikan kepada Ludwig-Maximilians-Universität di München, Universitas Heidelberg dan Universitas Teknik München.

Menurut struktur dan tugas perguruan tinggi dibedakan menjadi dua, yaitu Universitas dan perguruan tinggi ilmu terapan atau Fachhoch-schule (FH).  Universitas melihat misinya tidak hanya sebagai lembaga pengajaran, melainkan juga sebagai tempat penelitian. Dengan demikian universitas tetap mewujudkan cita-cita Wilhelm von Humboldt mengenai kesatuan antara penelitian dan pengajaran.

Universitas bertujuan utama untuk membina generasi penerus di bidang ilmu, untuk menyampaikan pengetahuan luas dalam disiplin ilmu, dan untuk mendidik ilmuwan yang mampu bekerja dan meneliti secara mandiri. Ke-220 perguruan tinggi ilmu terapan atau Fachhoch-schule (FH) merupakan institusi khas Jerman. FH itu berorientasi praktik dan sering memakai nama tambahan dalam bahasa Inggris yang sudah lazim.

Jadi mahasiswa asing bisa memilih salah satu dari jenis perguruaan tinggi yang berada di Jerman. Menjadi penemu, ilmuwan ? tepat untuk memilih Universitas. Sebaliknya jika kamu mau langsung siap bekerja bisa memilih  Fachhoch-schule (FH).









Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular

Euro Management Indonesia. Diberdayakan oleh Blogger.

@euro.management

Pengikut

Statistik Pengunjung

Blog Archive

Adbox

Arsip Blog

Recent Posts